Wednesday, February 17, 2010

Sosok pria

Seorang pria adalah sosok yang mampu menyimpan ego nya
Ia mampu menunjukkan amarah saat perlu, atau hanya diam jika tak perlu
Ia mampu menyimpan kegalauan hati nya dan menunda emosi
Karena tak pantas kepala panas dihidangkan di hadapan orang lain

Seorang pria adalah sosok yang mampu menyimpan ego nya
Ia mampu menahan kata bila memang tak pantas terucap
Ia mampu memilih bahasa dalam keterbatasan kesabaran
Ia membiasakan diri menggigit lidah sebelum mulut terbuka
Karena kata yang telah terucap dan mungkin menyakitkan
Tak mungkin ditarik kembali

Seorang pria adalah sosok yang mampu menyimpan ego nya
Ia kuat meski dijatuhkan berkali-kali dan tak pernah dihargai
Ia tegar meski dihancurkan terus-terusan dan tak pernah dianggap
Karena ia memegang teguh apa yang selalu ia perjuangkan dengan kesabaran

Seorang pria adalah sosok yang mampu menyimpan ego nya
Ia mengingkari kesedihan jika memang harus ditelannya di muka umum
Ia tak melepas kacamata dalam pedih pandangan dan tetap menelan semua kembali
Ia menangis jika memang perlu dalam kesendiriannya bersama sepi
Karena tak pantas air mata terlihat dari mata seorang pria

Seorang pria adalah sosok yang mampu menyimpan ego nya
Ia lembut dihadapan wanita yang dicintai nya dan tegas dalam setiap pengajaran
Ia tetap memegang prinsip-prinsip utama walau sedang bersama yang terkasih
Karena seorang pria sejati tak pernah bermaksud menyakiti belahan jiwa nya

Seorang pria adalah sosok yang mampu menyimpan ego nya
Ia sanggup mengorbankan banyak hal bahkan jiwa dan nyawa demi apa yang ia perjuangkan
Ia kadang bersikap bodoh dan tidak peduli diri demi kebahagiaan sang kekasih
Karena pria sejati menghargai rasa dan kepada siapa rasa itu ia beri

Seorang pria adalah sosok yang mampu menyimpan ego nya
Ia mencintai setulus hati, memberi seluruh raga, dan mengasihi tanpa pamrih
Ia belajar dan terus belajar untuk tidak mengecewakan pasangannya
Meski seberapa banyak ia telah tersakiti maupun dihancurkan
Karena menjadi pria sejati adalah proses menuju kedewasaan.....

No comments:

Post a Comment